Manfaat Temulawak Untuk Asam Urat

18.25
Manfaat Temulawak Untuk Asam Urat

Temulawak adalah salah satu jenis rempah yang biasa dijadikan jamu untuk meningkatkan nafsu makan pada anak. Di samping itu, temulawak memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan layaknya apotik hidup. Temulawak sangat mudah ditanam dan tidak memerlukan lahan yang luas. Menanamnya di pot pun sudah cukup.

Beragamnya kandungan yang terkandung dalam tanaman herbal ini membuatnya sangat efektif dijadikan obat herbal berbagai macam penyakit. Selain menjadi jamu penambah nafsu makan, tahukah Anda jika temulawak memiliki manfaat untuk asam urat? 

Baca juga: Manfaat Teh Rosella Untuk Asam Urat

Temulawak mengandung beberapa senyawa yang berperan penting dalam mengatasi dan menghambat penumpukan kadar asam urat dalam darah. Kira-kira apa saja kandungan dan manfaat temulawak untuk asam urat? Antara lain sebagai berikut:

1. Bersifat Anti Peradangan

Kurkumin yang terkandung dalam temulawak bersifat anti inflamasi yang dapat mengatasi peradangan pada sendi dan rematik. Tanaman herbal yang satu ini juga ampuh untuk mencegah timbulnya gejala-gejala asam urat.

2. Sebagai Antioksidan 

Manfaat temulawak untuk asam urat lainnya yaitu sebagai antioksidan yang sangat berperan penting dalam regenerasi sel. Antioksidan juga bermanfaat untuk pemeliharaan kesehatan sel.  Menurut Jayaprakasha (2006), temulawak mengandung berbagai komponen senyawa yang berfungsi sebagai  antioksidan, seperti flavonoid, kurkumin dan fenol.

3. Membantu Menekan Kadar Asam Urat Dalam Darah

Secara umum asam urat disebabkan karena terlalu banyaknya purin dalam darah, sedangkan purin tersebut berasal dari asupan yang Anda makan sehari-hari. Jika kadar purin dalam jumlah wajar, purin dapat dikeluarkan dari tubuh melalui urin. Nah, kandungan vitamin C dalam temulawak membantu melancarkan pencernaan dan proses pengeluaran urin dalam tubuh.

Temulawak (curcuma xanthorizza roxb) adalah salah satu tanaman temu-temuan. Karena proses penanaman yang mudah, temulawak sangat cocok ditanam disekitar rumah Anda. Dengan begitu Anda dapat dengan mudah mengkonsumsinya tanpa perlu membelinya ke pasar maupun swalayan.

Mengonsumsi temulawak secara teratur juga dapat meningkatkan imunitas tubuh Anda. Konsumsilah dengan merebut beberapa irisan tipis temulawak sampai air sedikit menyusut. Minumlah 2 kali sehari dalam keadaan hangat agar Anda mendapatkan manfaat temulawak untuk asam urat secara maksimal.

0 komentar